Webinar Capaian Kerjasama MARI dan FCFCOA

dalam Peningkatan Akses Keadilan

(HUMAS PA METRO) Selasa, 26 September 2023. Pengadilan Agama Metro Mengikuti Webinar secara daring yang dihadiri oleh Ketua Pengadialan Agama Metro Senen, S.Ag., M.H Bersama Wakil Ketua H. April Yadi, S.Ag., M.H., Hakim Drs. Ahmad Nur, M.H., Panitera Zainal Abidin, S.H., M.H., dan Sekretaris H. Bunyamin, S.Ag di ruang media center pukul 13.30 wib s.d selesai. Kegiatan diselenggarakan oleh Mahkamah Agung RI dan FCFCOA didukung oleh Australia Indonesia Partnership for Justice 2 (AIPJ2).

 

WhatsApp Image 2023 09 26 at 13.53.35 WhatsApp Image 2023 09 26 at 13.53.35 1

Federal Circuit and Family Court of Australia (FCFCoA) adalah salah satu mitra pembaruan terpenting Mahkamah Agung RI dalam memperkuat akses keadilan khususnya untuk Perempuan dan anak. Kerjasama antara Mahkamah Agung dan FCFCoA berlangsung sejak 2004 dipayungi oleh Nota Kesepahaman yang terakhir kali di tandatangani pada Desember 2020. Sejumlah program dan kegiatan telah terlaksana dalam kerangka Kerjasama tersebut, diantaranya adalah pertukaran pengetahuan mengenai penanganan perkara Perempuan berhadapan dengan hukum, pencegahan perkawinan anak, penguatan akses bagi penyandang disabilitas, serta penguatan peran dan kepimpinan Hakim Perempuan.

 

WhatsApp Image 2023 09 26 at 16.32.02 WhatsApp Image 2023 09 26 at 16.32.02 3

Sebagai bagian dari pelaksanaan Kerjasama tersebut, akan dilaksanakan kunjungan kerja delegasi FCFCoA ke Mahkamah Agung RI yang dipimpin oleh Hon. Chief Justice William Alstergen. Salah satu rangkaian kunjungan tersebut akan ada penyampaian materi yang membahas pencapaian dan hasil-hasil penting dari dialog yang telah diselenggarakan sebelumnya, Sehingga dilaksanakannya webinar dengan topik “Capaian Kerjasama MARI dan FCFCOA dalam Peningkatan Akses Keadilan”. Tujuan dari webinar ini juga untuk menindaklanjuti kemajuan kegiatan kemitraan antara MA-RI dan FCFCOA pada area focus strategi AIPJ2 Justice for women and Girls. Selain itu, membahas pencapaian dan hasil-hasil penting dari dialog tersebut khususnya mengenai : layanan konsultasi hukum yang diberikan melalui posbakum di pengadilan, keringanan biaya oerkara bagi pemohon yang mengalami kesulitan finansial, dan menampikan prestasi Pengadilan Negeri dan Pengadilan Agama dalam inisiatif meningkatkan akses keadilan dan layanan yang inklusif bagi Perempuan, anak dan penyandag disabilitas.

 

WhatsApp Image 2023 09 26 at 16.33.50 WhatsApp Image 2023 09 26 at 16.32.02 2

Pada kegiatan ini presentasi materi disampaikan oleh Hon. Chief Justice William Alstergen, dilanjutkan tanya jawab sesi 1. Kemudian dilanjutkan presentasi dari SAPDA; Kerjasama DPO dan Pengadilan dalam Peningkatan Layanan Inklusif di Pengadilan Bagi Penyandang Disabilitas dan tanya jawab sesi 2, terakhir kesimpulan dan penutup oleh mederator.